Terpanjang di Jakarta, Ini Fasilitas Skywalk Kebayoran Lama Penghubung Stasiun KRL dan Halte TransJakarta

- Rabu, 18 Januari 2023 | 18:53 WIB
Stasiun KRL Commuterline dan Halte TransJakarta akan terhubung melalui Skywalk Kebayoran Lama. (Tangkapan layar akun Instagram @proyekerskywalk)
Stasiun KRL Commuterline dan Halte TransJakarta akan terhubung melalui Skywalk Kebayoran Lama. (Tangkapan layar akun Instagram @proyekerskywalk)

JAKNET -- Pembangunan Skywalk Kebayoran Lama telah rampung 100 persen dan bakal segera diresmikan dalam waktu dekat ini. 

Memiliki panjang mencapai 450 meter, Skywalk Kebayoran Lama mulai dibangun pada Maret 2022 dan telah selesai pembangunannya sejak November 2022 lalu.

Secara keseluruhan baik itu struktur maupun fasilitas penunjang lainnya, Skywalk Kebayoran Lama sudah siap untuk difungsikan.

Baca Juga: Kumpulan Ucapan Selamat Imlek 2023 dalam Bahasa Mandarin dan Artinya, Bagikan untuk Kerabat dan Teman Dekat

Hal tersebut diungkap Kepala Dinas Bina Marga DKI Jakarta, Hari Nugroho, seperti dikutip dari laman Berita Jakarta, Rabu, 18 Januari 2023. 

“Secara keseluruhan sudah siap difungsikan dan akan diresmikan pada Kamis besok,” katanya. 

Menurut Hari, Skywalk Kebayoran Lama akan menghubungkan stasiun KRL Commuterline Kebayoran Lama dengan halte TransJakarta Velbak (Koridor 13) dan halte TransJakarta Pasar Kebayoran Lama (Koridor 8).

Lebih lanjut Hari menjelaskan penggunaan Skywalk Kebayoran Lama saat ini difungsikan untuk integrasi antara pengguna KRL Commuterline stasiun Kebayoran Lama dengan halte TransJakarta Velbak.

Baca Juga: Turut Serta Melakukan Pembunuhan Terhadap Brigadir J, Putri Candrawathi Dituntut 8 Tahun Penjara

Sedangkan untuk halte TransJakarta Pasar Kebayoran Lama Koridor 8 akan difungsikan dalam waktu dekat setelah halte tersebut selesai direvitalisasi.

“Sementara kalau yang ini belum dibuka untuk umum, nanti setelah selesai revitalisasi baru bisa digunakan,” ujarnya.

Hari mengklaim, Skywalk Kebayoran Lama ini merupakan Skywalk terpanjang di Jakarta.

Skywalk Kebayoran Lama ini terpanjang di Jakarta dengan total 450 meter, dibanding Skywalk Poins Square di Lebak Bulus yang panjangnya 300 meter,” katanya.

Baca Juga: Kebutuhan Layanan Kesehatan Terus Berkembang, DPRD DKI Dorong Pembangunan Puskesmas di Tiap Kelurahan

Halaman:

Editor: Nurcholis Anhari Lubis

Sumber: Berita Jakarta

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Terpopuler

X